Apa itu Shortcode dan Apa Kegunaannya Ini Penjelasannya
ShortCode terkadang mengusik keingintahuan kita apa itu SHORTCODE ???
Biasa ketika kita mengganti Template Blogger / Wordpress terkadang kita menemukan bagian Halaman di Menu bernama SHORTCODE.
Tentunya bagi kita Blogger Pemula pasti bingung apa itu SHORTCODE dan apa kegunaannya.
Pernahkah anda menulis posting di bloger? bagi saya, menulis artikel di blogger adalah pekerjaan yang rumit apalagi jika kita harus dihadapkan untuk menuliskan code - code tutorial, hal ini membutuhkan ketelitian ekstra demi memberikan sebuah artikel yang enak dibaca. Blogger shortcode bisa dibilang fitur premium yang ada diblogger, karena selama saya ngeblog saya baru tahu bahwa kita bisa menambahkan fitur tersebut pada bogger. Dengan plugin blogger shortcode anda sekarang dapat memasukkan video, audio, galeri foto, tab, accordion, dll dengan hanya dengan sebaris kode di dalam posting, widget, sidebar dan masih banyak lagi? anda juga bisa menggunakan plugin shortcode di dalam komentar Blog! Bahkan menambahkan syntax highlighter akan menjadi lebih mudah. Penasaran bagaimana caranya? Mari kita mulai!
Apa itu Blogger Shortcode?
Sekarang kita bisa dengan mudah menyisipkan objek seperti video, audio, file, slide dan semua element penting web seperti accordion, tab, tombol warna-warni, kotak dll dalam Header, Sidebar, Footer, posting, halaman, judul dan luar biasa bahkan di dalam komentar! Hal ini dapat dilakukan tanpa membutuhkan pengetahuan HTML, CSS, atau JavaScript. Plugin ini sangat ringan sehingga tidak banyak membebani loading blog kita.
Lalu Apa Bedanya dengan Shortcode Wordpress?
List Shortcode Blogger
Shortcode | Kegunaan |
---|---|
[accordion] | Untuk membuat accordion |
[tab] | Membuat tabulasi pada widget |
[code] | Untuk menyisipkan syntax Highlighter |
[quote] | Untuk menambahkan Fancy Blockquote |
[button] | Untuk menambahkan CSS3 Buttons |
[icon] | Untuk menambahkan icon FontAwesome |
[soundcloud] | Untuk menambahkan SoundCloud Track |
[dailymotion] | Untuk menambahkan Dailymotion Video |
[youtube] | Untuk menambahkan Video YouTube |
[divider] | Menyisipkan pemisah Horizontal untuk membagi bagian, juga berisi tombol kembali ke atas |
[num] | Untuk menambahkan angka dengan background lingkaran |
[warning] | Untuk menambahkan Warning message |
[success] | Untuk menambahkan kotak pesan succes |
[alert] | Untuk menambahkan kotak pesan peringatan |
[info] | Untuk menambahkan kotak pesan info |
[update] | Untuk menambahkan kotak pesan update |
[facebook] | Menyisipkan Facebook Page Plugin |
[image] | Untuk menyisipkan image |
Cara Instalasi Plugin Blogger Shortcode
Untuk menambahkan pluggin blogger shortcode slakan intruksi berikut ini :
1. Login ke dashboard > Template > Jangan lupa backup template dulu.
2. Pilih edit HTML
3. Cari </body> biasanya terletak paling bawah
4. Pastekan script berikut diatasnya
<script src='http://downloads.mybloggertricks.com/shortcodes.js' type='text/javascript'></script>
5. Cari </head> kemudian letakkan code berikut diatasnya
<script src='http://ajax.googleapis.com/ajax/libs/jquery/1/jquery.min.js' type='text/javascript'></script>
<link href='http://maxcdn.bootstrapcdn.com/font-awesome/4.3.0/css/font-awesome.min.css' rel='stylesheet'/>
<link href='http://fonts.googleapis.com/css?family=Oswald' rel='stylesheet' type='text/css'/>
6. Save template